cart


Khasiat / Herbal

Menghindari Komplikasi Diabetes Melitus

saat ini yang menduduki penyakit pembunuh nomer 5 dunia adalah penyakit diabetes melitus dan sangat penting kiranya agar kita menghindari komplikasi diabetes melitus agar terhindar dari resiko kematian. Ada banyak resiko yang dibawa oleh penyakit diabetes melitus yang bisa menyebabkan resiko kematian yang tinggi. Bahkan pasien yang terkena penyakit diabetes melitus lebih sering meninggal bukan karena penyakit diabetes melitus namun karena komplikasi yang terjadi seperti penyakit neuropati, nephropati, retinopati, cerebrovascular, dan juga jantung. Ada juga penderita penyakit diabetes melitus yang harus kehilangan anggota badan karena diamputasi karena luka yang tidak sembuh-sembuh gara-gara penyakit diabetes melitus. Oleh sebab itu, ada baiknya kita selalu menjaga kualitas hidup kita baik saat kita terkena penyakit diabetes melitus ataupun tidak.

Ada beberapa cara agar bisa menghindari komplikasi diabetes jika anda sudah positif terkena penyakit penyakit diabetes mellitus :

1.  Mengatur kadar gula dalam darah

Cara pertama yang paling mudah tentu saja dengan mengatur secara konsisten kadar gula dalam darah. Sudah banyak penelitian yang membuktikan bahwa dengan mengatur kadar gula darah rendah dalam tubuh maka resiko komplikasi akan menurun drastis bahkan resiko komplikasi bisa saja tidak pernah terjadi selama hidup. Mengatur gula darah bisa dilakukan dengan diet, olahraga, dan memilah milah makanan yang akan dimakan.

2.  Berhenti merokok

Cara kedua adalah dengan berhenti merokok karena menurut penelitian merokok bisa meningkatkan resiko penyakit jantung koroner.

3.  Rutin memeriksakan diri

Cara ketiga adalah memeriksa kaki anda setiap hari. Kaki adalah yang paling menderita saat anda mengidap penyakit diabetes melitus. Luka sekecil apapun pada kaki anda bisa menyebabkan anda kehilangan kedua kaki anda. Memeriksakan mata dan pemeriksaan urin secara teratur juga sangat diperlukan karena agar bisa selalu mengontrol kadar gula dalam darah dan agar supaya anda selalu bisa membuat perencanaan hidup sehat yang akan membantu anda hidup lebih lama dengan penyakit diabetes melitus yang ada dalam tubuh anda.

Oleh sebab itu, carilah info sebanyak mungkin cara menghindari komplikasi diabetes agar anda bisa terbebas dari komplikasi penyakit diabetes melitus dan hidup seperti layaknya orang normal.

Sumber : http://artikelkesehatanwanita.com


Artikel Terkait: